Suasana Khidmat Pembacaan Surah Yasin di Masjid SMPN 1 Kota Bima pada Jumat Pagi

Suasana khidmat menyelimuti Masjid SMPN 1 Kota Bima pada Jumat pagi (9/1/2026). Seperti rutinitas mingguan yang telah menjadi tradisi, ratusan siswa berkumpul untuk melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur’an, khususnya Surah Yasin, sebagai bagian dari program penguatan Iman dan Taqwa (Imtaq).

Sejak pukul 07.15 WITA, para siswa dengan seragam putih khas mereka telah memadati area masjid. Dengan  memegang mushaf Al-Qur’an, suara lantang namun syahdu dari para siswa menggema, menciptakan atmosfer spiritual yang kental di lingkungan sekolah.

Kegiatan ini dipandu langsung oleh Pembina Imtaq serta jajaran guru agama SMPN 1 Kota Bima.

(Dewi Muslikha)