Upacara Hardiknas 2 Mei 2024 ASN SMPN 1 Kota Bima Berbusana Adat Bima
Kota Bima, Spensa.- Seluruh ASN yang bertugas di Satuan Pendidikan SMPN 1 Kota Bima hadir mengikuti upacara memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2 Mei 2024. Mereka mengenakan baju seragam biru tenunan ikat Bima, sarung katente kain nggoli tenunan Bima, dan ikat kepala khas Bima yang dikenal dengan nama ‘sambolo.’
Tampak dalam gambar beberapa unsur pimpinan SMPN 1 Kota Bima berdiri berturut-turut dari depan bersarung merah Fanta Supardan Nasir, S.Pd (Wakasek bidang Kurikulum), kemudian di belakangnya tanpa sarung adalah Guru Penggerak dan pembina OSN IPA Faisal, S.Pd, bersarung corak garis merah dan kuning adalah Junaidin, S.Pd Wakasek bidang Sarana dan Prasarana, A.Bakar, S.Pd Bendehara KAS BSOP, Muhammad Ikbal, S.E Dapodik, Fikrirahman, S.Kom Dapodik pengelola Wabsite sekolah.
Mereka sedang siap-siap untuk mengikuti upacara Hardiknas, Kamis (2/05/2024) di lapangan upacara SMP Negeri 1 Kota Bima, mulai jam 07.30-09.00 wita. (humas)