Pengawas Pembina IPA Juga Laksanakan Supervisi Guru TIKOM
Kota Bima, Spensa.- Pengawas pembina mata pelajara IPA Terpadu dan Teknologi Informatika dan Komunikasi (TIKOM), Abubakar, S.Pd, melakukan pengawasan, supervisi dan verifikasi faktual terhadap seluruh guru pengampu mata pelajaran IPA Terpadu, SMP Negeri 1 Kota Bima, Senin (18/03/2024) pagi. Kegitan yang berlangsung mulai jam 08.00 di ruang guru itu terlaksana dengan tertib dan lancar hingga jam 10.00 Wita. Di samping guru IPA Terpadu, Abubakar, S.Pd juga memverifikasi seluruh guru pengampu mata pelajaran TIKOM. Adapun guru IPA Terpadu yang diverFal antara lain, Lis Herlina, S.Pd, Faisal, S.Pd, Suhardin, S.Pd, Arfah, S.Pd, Hj. Asfah, S.Pd, dan Supardan Nasir, S.Pd. Sedangkan guru TIKOM antara lain Widya Astuti, S.Kom, dan Muhammad Fikrirahman, S.Kom.
Untuk memastikan kelayakan proses pembelajaran TIKOM di sekolah tersebut berjalan dengan baik dan sesuai dengan kurikulum, Abubakar, S.Pd meminta kepada guru pengampu TIKOM untuk menunjukkan materi serta RPP atau modul ajar yang digunakan baik berupa printout-nya maupun dalam bentuk file. Muhammad Fikrirahman pun membuka daftar file materi ajar dan bank-bank soal asismen yang digunakan selama satu tahun pelajaran 2023-2024. (humas)