Kepsek: Sebagai Warga Belajar Wajib Tingkatkan Ketaatan Beribadah
Kota Bima, Spensa.- Kepala SMP Negeri 1 Kota Bima, Jufri, S.Pd dalam amanatnya sebagai pembina upacara menegaskan bahwa seluruh warga belajar sekolah yang dipimpinnya wajib untuk terus-menerus meningkatkan ketaatan beribadah kepada Allah SWT.
“Setiap warga belajar di sekolah ini wajib untuk tingkatkan ketaatan beribadah pada Allah swt. Yang muslim terus-menerus belajar membaca al-qu’ran, shalat tepat waktu, shalat berjamaah di sekolah sebelum pulang, menghormati guru dan berbakti kepada kedua orangtua. Itulah yang dimaksud dengan murid yang diberkahi, anak yang diridhai,” ujarnya pada upacara perdana, Senin (08/01/2024).
Ia mengimbau kepada seluruh guru dan pegawai agar tetap membersamai para murid dalam melaksanakan shalat berjamaah di masjid Nurul Ilmi sebelum pulang.
“mari kita sama-sama melaksanakan shalat zhuhur berjamaah di sekolah sebelum kita semua pulang dan kembali ke rumah masing-masing,” harapnya. (humas)