Sebelum Praktek P5 Rombel Kelas 7 Minta Senam Choreo Gemu Fa Mi Re
Kota Bima, Spensa. - Sebelum dilaksanakan praktek Proyek Penguatan profil Pelajar Pancasila (P5), Guru mapel IPA rombongan belajar kelas 7 SMP Negeri 1 Kota Bima, Lis Herlina, S.Pd dan Iin Sulastri, S.Pd mengajak peserta didiknya turun ke lapangan untuk melakukan senam kebugaran 15 menit. Spontan saja, seluruh peserta didik yang sudah hadir jam 07.00 itu turun ke lapangan panggung acara di belakang gedung UKS. Sound system pun dimainkan, lalu terdengar hentakan musik kesukaan remaja pejuang jantung sehat. Lagu yang tidak asing lagi itu tentu saja berasal dari daerah Maumere, NTT dengan judul Choreo Gemu Fa Mi Re. Seluruh peserta didik pun mengikuti gerakan senam yang dipandu oleh ibu guru Lis Herlina, S.Pd, dan bu guru Iin Sulastri, S.pd, Sabtu (18/11/2023) pagi.
Seluruh peserta didik rombel kelas 7 yang setiap jam P5 telah mengenakan pakaian seragam olahraga, semakin lama semakin bersemangat mengikuti irama music Choreo Gemu Fa Mi Re by Nyong Franco YP.J lagu asal daerah Maumere Nusa Tenggara Timur yang dinyanyikan oleh Nella Kharisma itu. Ketika lagu Fa Mi Re sampai pada bait “Nona manis putarlah ke kiri, ke kiri ke kiri ke kiri, dan ke kiri ke kiri ke kiri manis e. Sekarang kanan e, Nona manis putarlah ke kanan, ke kanan ke kanan ke kanan manis e…” gerak ritmik semangat peserta didik mengekspresikan kegembiaraan, bahagia dan seperti sedang berada di tempat bermain yang tanpa beban tugas-tugas dan PR, sambil menggeser pelan-pelan ke kiri ke kiri dan ke kiri lagi sampai mentok di pinggir lapangan. Lalu mereka pun mengikuti irama lagi “Nona manis putarlah ke kanan, ke kanan, ke kanan, ke kanan manis e…” lalu mereka bergeser pelan-pelan sambil memainkan gerak tangannya ke kanan, ke kanan dank e kanan lagi hingga mereka mentok di pinggir bata taman. Setelah 15 menit, jam 07.15 mereka pun bubar. Kemudian dua orang ibu guru itu pun istirahat dan meminta peserta didiknya membersihkan keringat dan memasuki ruan gkelas masing-masing untuk melaksanakan P5 topik pemantapan praktek gerak tari yang akan dipentaskan pada tanggal 30 November 2023 di lapangan panggung pentas seni SMP Negeri 1 Kota Bima. (humas)