Ustadz Muhammad Said: Jangan Tinggalkan Generasi Tanpa Ilmu

Kota Bima, Spensa.- Diimbau kepada guru, orangtua, keluarga, agar jangan sampai meninggalkan generasi-generasi ini tampa ilmu pengetahuan, tanpa keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.  Ketika generasi ini ditinggalkan dalam keadaan kosong tanpa ilmu pengetahuan, tanpa ketaqwaan, tanpa keimanan dan tanpa mengenal mana yang baik dan mana yang buruk, mana yang benar dan mana yang salah, maka ketika itulah mereka yaitu generasi pelanjut bangsa ini menjadi generasi yang justru merusak agamanya, merusak bangsanya dan merusak tatanan nilai dalam kehidupan sosial. Hal itu sebagaimana disimpulkan oleh Ustadz Muhammad Said, S.Pd.I ketika menyampaikan ceramah pada kegiatan Pembinaan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah swt terhadap warga SMP Negeri 1 Kota Bima di Masjid Nurul Ilmi, Jumat (17/11/2023) pagi. 

Dijelaskannya, generasi bangsa yaitu generasi muda dan remaja saat ini harus terus diisi dengan ilmu pengetahuan, keterampilan dan keahlian serta dibentuk karakter atau sikapnya sesuai dengan tuntunan agama. Ketika karakter mereka sudah terbentuk sesuai dengan tuntunan agama, maka generasi itu menjadi generasi yang kuat, tangguh dan cerdas dengan menggunakan ilmunya untuk membangun Negara dan bangsa Indonesia menuju Indonesia maju. (humas)