Laksanakan Praktek Mulok Rombel Kelas 8.6 Jahit Baju Adat Bima
Kota Bima, Spensa.- Guru mata pelajaran Muatan Lokal (Mulok) kelas 8.6 SMP Negeri 1 Kota Bima, Ade Aryani, S.Pd mulai memasuki materi praktek Mulok. Pertengahan November 2023 ini, Ade Aryani mengajak peserta didiknya untuk melaksanakan kegiatan praktek menjahit baju adat Bima yang biasa dikenal dengan ‘baju bodo/baju poro’ dalam masyarakat suku Mbojo.
Setelah pakaian adat itu digunting dan dijahit, seluruh peserta didik berdasarkan kelompoknya menjahit manik-manik dan renda-renda pada baju tersebut. Masing-masing kelompok melaksanakan tugasnya dengan semangat hingga baju itu selesai dan tampak menjadi baju adat yang layak untuk dipasarkan dan disewakan. Tampak pada gambar di atas, ibu guru Ade Aryani dengan beberapa orang anggota kelompok peserta didik sedang mempraktekkan cara-cara menjahit manik-manik dan renda-renda menggunakan jarum tangan pada baju bodo atau baju poro adat Bima berwarna pink dengan renda-renda warna kuning emas, Jumat (17/11/2023). (humas)