Jamaah Shalat Zhuhur Putri Jumlahnya Kembali Stabil
Kota Bima, Spensa.- Jamaah shalat Zhuhur putri SMP Negeri 1 Kota Bima jumlahnya kembali stabil seperti sebelum Rabu kemarin. Jumlah jamaah putri kembali normal 4 shaff penuh, Kamis (16/11/2023). Sebagaimana berita sebelumnya, bahwa jumlah mereka sempat menurun karena pengaruh dari cuaca ekstrim yang tiba-tiba angin kencang dan langit mendung menghitam, Rabu (15/11/2023) siang. Sehingga siang itu tidak sedikit di antara mereka memilih berlari pulang apalagi di luar pintu gerbang sekolah sudah ada penjemput yang menunggu sejak jam 12.00 wita.
Kamis siang ini, tampak langit cerah dan cuaca bersahabat memanjakan peserta didik untuk tetap bertahan melaksanakan shalat Zhuhur berjamaah di Masjid Nurul Ilmi SMP Negeri 1 Kota Bima. Di antara mereka banyak berdiri shalat beberapa Ibu Guru antara lain seperti Hj. Siti Julaiha, S.Pd (guru mapel IPS kelas 9), Hj. Sri Anggraini, S.Pd (guru mapel Bahasa Inggeris kelas 8), Arfah, S.Pd (guru mapel IPA kelas 8), Hj. Laely Firdaus, S.Pd (guru mapel Bahasa Indonesia kelas 9), Amnah, S.Pd (guru mapel IPA kelas 8), Dewi Aryanti (guru Mapel IPS). Di samping ibu guru mata pelajaran, yang tidak pernah ketinggalan melaksanakan shalat Zhuhur berjamaah di tengah-tengah peserta didik putri adalah guru bimbingan dan konseling antara lain Hj. Dewi Muslikhah, S.Pd, Raudatul Jannah, S.Pd, dan beberapa yang lainnya. Tampak dalam gambar di atas, Jamaah putri sedang melaksanakan rukun sujud pada Shalat Zhuhur, Kamis (16/11/2023). (humas)