Proyek Pemasangan Paving Block Masjid Nurul Ilmi SMP Negeri 1 Kota Bima Selesai
Kota Bima, Spensa.- Pelaksanaan proyek pemasangan paving block di sekeliling masjid Nurul Ilmi SMP Negeri 1 Kota Bima telah selesai terpasang dengan rapi. Proyek anggaran 2023 yang bersumber dari APBD Kota Bima (DID) itu, sebagai salah satu proyek pembangunan sarana, prasarana dan utilitas sekolah menengah pertama senilai Rp 198.760.287,06.- dengan penyedia proyek CV.Indonesia’S Machine, dengan masa pengerjaan selama 90 hari dengan nilai (11/09-09/12/2023).
Foto : tampak halaman depan mesjid Nurul Ilmi SMP Negeri Kota Bima setelah selasai dipasang paving block. 21/10/2023 (doc.humas)
Warga sekolah dapat menikmati manfaat paving block tersebut, di samping nikmat rasa dan estetis juga dari kesehatan. Di saat musim hujan, area sekitar masjid sekolah tidak becek dan tidak kelihatan kumuh dan kotor lagi. Sekarang halaman masjid yang sangat luas itu tampak tertata dengan indah yang dikeliling oleh pohon-pohon glodokan, sawo, kelengkeng tumbuh berdiri di tengah paving block yang tertata rapi di sisi kiri, kanan dan depan masjid.
Foto : tampak samping mesjid Nurul Ilmi SMP Negeri Kota Bima setelah selasai dipasang paving block. 21/10/2023 (doc.humas)
Setiap pagi dan jam istirahat, banyak murid memanfaatkan halaman masjid untuk latihan badminton dan duduk santai di bawah naungan rindangnya pepohonan. Dengan adanya baruga di sisi kanan dan depan masjid yang dikelilingi paving block yang terpasang rapi, semakin membuat suasana baruga lebih indah, nyaman, dan sejuk serta bersih untuk tempat berdiskusi, menikmati makanan dan minuman serta menjadi tempat istirahat yang paling nyaman di sekolah vaforit itu. (humas)