Alisa Ayatul Husna Siswa SMPN 1 Kota Bima Wakili NTB di Ajang O2SN Tingkat Nasional Cabang Pencak Silat

Kota Bima, 2 November 2025 — Prestasi membanggakan kembali diraih oleh salah satu siswa SMPN 1 Kota Bima. Alisa Ayatul Husna, siswi kelas IX-1 SMPN 1 Kota Bima, terpilih untuk mewakili Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) dalam ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat nasional tahun 2025 pada cabang olahraga pencak silat setelah sebelumnya meraih peringkat dua pada O2SN tingkat provinsi Nusa Tenggara Barat. Siswa yang biasa disapa Alisa merupakan anak bungsu dari dua bersaudara dari pasangan Bapak Muhammad Yunus, S.Pd. dengan Ibu Nurjanah, S.Sos. 

Berdasarkan surat dari Kementerian Pendidikan Dasar Dan Menengah bidang Pusat Prestasi Nasional tertanggal 27 Oktober 2025 tentang pemanggilan peserta O2SN SMP/MTs tingkat Nasional tahun 2025 bahwa ajang bergengsi tingkat nasional ini akan berlangsung di Kota Depok, Jawa Barat, mulai tanggal 9 hingga 14 November 2025. Alisa berhasil lolos setelah menunjukkan kemampuan luar biasa dalam seleksi tingkat Kota Bima dan provinsi NTB, sehingga berhak menjadi duta NTB untuk bersaing dengan para atlet muda terbaik dari seluruh Indonesia.

Kepala SMPN 1 Kota Bima, Bapak Jufri, S.Pd., menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya atas prestasi yang diraih oleh Alisa. “Kami sangat bangga atas pencapaian Alisa. Ini adalah bukti bahwa siswa SMPN 1 Kota Bima tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga berprestasi di bidang olahraga. Semoga Alisa dapat memberikan yang terbaik dan membawa nama baik sekolah, Kota Bima serta Provinsi NTB di tingkat nasional,” ujarnya.

Alisa sendiri mengungkapkan rasa syukur dan semangatnya menjelang keberangkatan ke Depok. “Saya berterima kasih kepada orang tua, pelatih, dan guru-guru di SMPN 1 Kota Bima yang selalu mendukung. Saya akan berjuang sebaik mungkin untuk memberikan hasil terbaik bagi NTB dan sekolah tercinta,” tutur Alisa penuh semangat.

Partisipasi Alisa Ayatul Husna dalam ajang O2SN tingkat nasional ini menjadi motivasi bagi seluruh siswa SMPN 1 Kota Bima untuk terus berprestasi, baik dalam bidang akademik maupun nonakademik, demi mengharumkan nama sekolah dan daerah di kancah nasional.

( Supardan N )