Suling Belajar Guru SMPN 1 Kota Bima Manfaatkan Lab. TIK
Kota Bima,- Kegiatan SULING Belajar bagi guru SMPN 1 Kota Bima memanfatkan Ruang Lab. TIK pada waktu tidak ada tugas mengajar di kelas sehingga tidak menggangu pelayanan kepada siswa yang di Ampu sesuai dengan tugasnya.Kegiatan suling ini mulai dilaksanakan sejak hari senin (02/10/2023).
Foto : Kegiatan Guru SMPN 1 Kota Bima pengisian Survei Lingkungan Belajar pada Lab.TIK
Penanggung jawab lab. TIK bapak Fikri, S.Kom selalu siap melayani kepada Guru-guru yang melakukan pengisian kegiatan Survei Lingkungan Belajar, sehingga kegiatan bisa berlangsung dengan baik, berdasarkan data bahwa Guru yang melakukan pengisian SULING Belajar ini hampir 75 % dengan target bahwa tanggal 8 Oktober 2023 semua guru telah selesai melakukan pengisian.
Foto : Kegiatan Guru SMPN 1 Kota Bima pengisian Survei Lingkungan Belajar pada Lab.TIK
Kepala sekolah jufri, s.pd mengingatkan kepada penanggung jawab lab. Berkoordinasi dengan Operator Dapodik agar di data yang sudah selesai dan yang belum mekakukan pengisian SURVEI LINGKUNGAN BELAJAR karena hasilnya akan menentukan hasil Raport pendidikan sekolah untuk tahun 2023.(fr)