Pemilihan Ketua OSIS SMP Negeri 1 Kota Bima Gelar Pesta Demokrasi
Kota Bima, Spensa.- Panitia Pelaksana Pemilihan Ketua OSIS SMPNegeri 1Kota Bima melaksanakan pesta demokrasi untuk memilih ketua OSIS tahun kerja 2023-2024. Pesta demokrasi tersebut dilaksanakan, Selasa (26/9/2023) jam 06.30 – 11.00 wita bertempat di halaman depan sekolah.Sebelumnya, panitia pelaksana telah melakukan beberapa tahapan mulai dari penyusunan rencana pemilihan, penetapan jadwal, penetapan tata tertib pemilihan, syarat menjadi calon ketua ketua, serta jadwal pemungutan suara. Kemudian, panitia melaksanakan penjaringan pasangan calon ketua OSIS yang akhirnya menetapkan terdapat 6 pasang calon ketua OSIS yang berhak untuk mengikuti bursa pemilihan ketua OSIS. Selanjutnya, panitia pelaksana telah menghadirkan 6 pasang calon tersebut untuk menyampaikan visi-misi dan debat calon yang dilaksanakan, Sabtu (24/9/2023) di masjid Nurul Ilmi. Hal itu dikemukakan oleh Plt Kepala SMP Negeri 1 Kota Bima, Supardan Nasir, S.Pd, dalam sambutannya ketika membuka pesta demokrasi, Selasa (26/9/2023).
Foto : Supardan Nasir, S.Pd
Dikatakannya, pemilihan ketua dan pengurus OSIS bagi suatu sekolah merupakan pesta demokrasi para siswa sekaligus menjadi ajang untuk belajar melaksanakan demokrasi secara bebas, jujur, adil, dan rahasisa. Pesta demokrasi tersebut juga merupakan proyek P5 kelas VIII dengan topik “Suara Demokrasi.”Supardan mengingatkan kepada seluruh siswa sebagai pemilih, agar dapat menggunakan hak pilihnya dengan sebaik-baiknya, dan memilih pasangan calon sesuai dengan hati nurani tanpa adanya pengaruh dan tekanan, dan pasangan calon yang dapat mengayomi, memimpin, menjalankan dan mengendalikan roda organisasi siswa atau OSIS.
Foto : Siswa SMPN 1 Kota Bima Sedang melaksanakan pemilihan ketua OSIS
Pada saat pelaksanaan pemungutan suara, panitia pelaksana pemilihan telah berada di lokasi tempat pemungtan suara (TPS) yang ditempatkan di depan gedung guru. Tampak TPS menggunakan bilik sebagaimana yang digunakan pada saat Pemilu legislative dan pemilu Pilpres serta Pilkada. Di atas meja yang dirempel terdapat 2 bilik pencoblosan yang dilengkapi dengan paku dan bantalan, kemudian pada meja berikutnya terdapat 2 kotak suara dari aluminium. Setelah pemilih selesai melaksanakan pencbolosan, pemilih melipat kembali kartu suara dan dimasukan ke dalam kotak suara. Kemudian pemilih menuju ke meja terakhir untuk mencelupkan jari telunjuk atau jari kelingkingnya pada kotak tinta yang telah disediakan oleh pantia.
Pelaksanaan pemungutan suara selesai tepat jam 07.30 wita, dan semua siswa kembali ke ruang kelas masing-masing untuk melaksanakan proses pembelajaran sebagaimana biasanya. Tahapan berikutnya, pada hari yang sama, akan dilaksanakan perhitungan suara bertempat di Masjid Nurul Ilmi SMP Negeri 1 Kota Bima, Selasa (26/9/2023) jam 10.00 wita. (humas)